PENJELASAN PENGISIAN PENDAFTARAN PEMILIH
- Pendaftar adalah warga Kalibata City yang telah terdaftar pada Kartu Keluarga Kelurahan Rawajati, atau
- Warga Kalibata City yang telah ber KTP DKI Jakarta, tetapi tidak terdaftar di Kelurahan Rawajati dan memilih untuk melakukan pemilihan di Kalibata City harus membuat pernyataan (Formulir terlampir).
- Setiap Kartu Keluarga (KK) mengisi satu formulir MODEL A.A1-KWK dan dilampiri fotokopi KK dan KTP anggota keluarganya yang terdaftar dalam KK tersebut.
- Pengisian formulir pendaftraran MODEL A.A1-KWK:
a). Kepala Keluarga/Penghuni Rumah: diisi dengan nama kepala keluarga atau penanggung jawab keluarga atau penghuni.
b). Alamat: diisi dengan alamat di Kalibata City (Tower/Lantai/Unit)
c). No. TPS: 27 (untuk RW 09: Akasia s/d Ebony); 28 (untuk RW 10: Flamboyan s/d Kemuning); 29 (untuk RW 11: Lotus s/d Viola).
d). Nama Pemilih: diisi berurutan sesuai daftar keluarga pada KK dan yang telah berusia 17 tahun pada tanggal 15 Februari 2017.
e). Kelurahan: Rawajati
f). RT/RW: diisi sesuai daftar RT/RW terlampir.
g). TPS No: diisi sesuai butir c di atas.
h). Tanggal Kunjungan: diisi sesuai tanggal pengisian formulir ini.
i). Bagian tanda tangan pada Kepala Keluarga/Penghuni Rumah: tandatangani dan tuliskan namanya. - Formulir terdiri dari dua bagian dan isi keduanya harus sama.
- Berkas Pendaftaran terdiri dari:
a). Form MODEL A.A1-KWK yang telah diisi dan ditanda tangani, dilampiri
b). Fotokopi Kartu Keluarga, dan
c). Fotokopi KTP dari masing-masing pemilih - Berkas dapat diserahkan kepada:
a). Koordinator tower masing-masing (daftar terlampir), atau
b). Posko KWKC di Damar BL.01 (jadwal akan disusulkan melalui WA). - Berkas agar sudah diserahkan sebelum hari Kamis tanggal 6 Oktober 2016 pukul 20.00
- Formulir MODEL A.A1-KWK dapat di download dari kalibatacity.or.id atau grup WA, kemudian di print dan di fotokopi. Atau dimintakan pada Koordinator Tower atau Posko.
- Sertakan Formulir Data Warga Kalibata City (terlampir) yang telah diisi bersama berkas saat diserahkan.
- Kepada rekan-rekan koordinator wing, koordinator lantai, koordinator KIOS mohon bantuan dan kerjasamanya untuk mensukseskan pendaftaran ini. Silahkan berkoordinasi dengan Koordinator Tower masing-masing.
TERIMA KASIH
Tidak ada komentar:
Posting Komentar